PAKET TOUR “6D4N SUPER SALE JEJU ISLAND – SEOUL” 2019
PAKET TOUR “6D4N SUPER SALE JEJU ISLAND – SEOUL” 2019
by Asiana Airlines*5 Airlines of Skytrax (Jeju – Nami Island – Seoul)
HIGHLIGHT: Seongsan Sunrise Peak, Teddy Bear Museum, Nami Island, Kimchi Making & Hanbok WearingFuu
Keberangkatan:
20 Maret 2019 (BLOSSOM) PROMO EARLY BIRD BOOK BEFORE 31 JANUARY – Rp 12.900.000
20 Maret 2019 NORMAL FARE – Rp 13.700.000
26 Maret 2019 (BLOSSOM) PROMO EARLY BIRD BOOK BEFORE 31 JANUARY – Rp 13.400.000
26 Maret 2019 NORMAL FARE – Rp 13.700.000
Mendengar kata Korea, yang terlintas dibenak Anda pasti artis dan aktor tampan dengan muka babyface dan film romantisnya. Nah, jika Anda menyaksikan film Korea, tentu melihat bagaimana indahnya background dari film tersebut, bukan? Bayangkan bagaimana jika Anda mendatangi tempat-tempat yang digunakan untuk shooting dalam film-film tersebut, apakah Anda menginginkannya?
Dari sekian banyaknya film Korea, salah satu tempat atau pulau yang sering digunakan untuk lokasi shooting adalah Pulau Jeju. Yaps, membahas pulau Jeju tak akan ada habisnya, sebab tak hanya tempat wisatanya yang sangat banyak dan indah saja, namun kuliner khas sana juga menarik untuk dinikmati.
Apakah Anda ingin mendatangi pulau Jeju yang menyuguhkan sejuta keindahan? Yuk kunjungi pulau Jeju bersama paket tour kami. Ya, dengan perjalanan 6 hari, Anda akan diajak berkeliling menjelajah pulau Jeju yang sangat indah. Kemana saja tujuannya? Berikut ini itinerary-nya!
ITINERARY PAKET TOUR “WISATA 6D4N SUPER SALE JEJU ISLAND – SEOUL”
Hari 01: Jakarta – Incheon
DI hari pertama, tentu diawali dengan melakukan keberangkatan menuju Jeju. Namun sebelum ke Jeju, Anda akan transit terlebih dahulu ke Incheon dari Jakarta. Untuk keberangkatannya, pada malam harinya Anda berkumpul di Bandara Soekarno-Hatta terminal 2D dengan menaiki Asiana Airlines yang merupakan maskapai penerbangan bintang 5 versi Skytrax. Yaps, di haru pertama ini, Anda akan bermalam di pesawat.
Hari 02: Arrival – Incheon – Jeju
Hingga di pagi hari pada hari kedua, Anda masih di pesawat, sehingga harus sarapan di pesawat pula. Tak beberapa lama, tibalah Anda di Incheon. Sampai sana Anda akan disambut oleh guide tour yang telah kami sediakan, tentunya guide yang kami sediakan sangar ramah dan bersahabat. Nah, dari inilah perjalanan Anda dimulai!
- Menuju Giempo Airport untuk flight domestik menuju Honeymoon Island, Pulau Jeju
Sampai di Incheon, Anda masih harus melakukan perjalanan menuju pulau Jeju melalui Giempo Airport. Sebagai info, Pulau Jeju merupakan sebuah pulau yang sangat indah dan penuh dengan ketenangan, itulah mengapa pulau ini disebut dengan Honeymoon Island. Tak hanya itu saja, pulau Jeju juga terkenal dengan jeruknya yang memiliki rasa sangat manis serta memiliki khas tersendiri, sehingga Anda bisa mencicipinya.
- Menuju Yongduam Dragon Head Rock
Yaps, tempat wisata di pulau Jeju yang pertama kita tuju adalah Yongduam Dragon Head Rock. Tempat wisata di Korea yang indah ini, terletak tepat di bagian Utara kKota Jeju. Apa yang menarik di pulau ini? Perlu Anda ketahui, Yongduam Dragon Head Rock merupakan sebuah pulau yang terbentuk akibat abrasi dan erosi air laut sejak ribuan tahun lalu. Nah, yang menarik di sini adalah, Anda bisa menikmati suasana pulau dengan minum kopi atau menikmati hidangan khas Korea di Restoran dan Cafe yang ada di sekitar pantai.
- Mysterious Road
Mysterious Road atau jalan misterius, apa maksudnya? Disebut dengan jalan misterius, karena jalan ini mampu membuat kendaraan bergerak naik sendiri meski dimatikan. Apa penyebabnya? Karena jalan ini memiliki kandungan magnet, sehingga kandungan magnet di dalam mobil akan tertarik olehnya. Lebih dari itu, kandungan magnet ini akan membuat air dari atas tak bisa mengalir ke bawah. Sangat menarik bukan?
- Trick Eye Museum
Puas melihat jalan yang menakjubkan, Anda akan diajak ke Trick Eye Museum. Dimana museum ini merupakan sebuah museum yang menyediakan lukisan-lukisan dengan kesan 3D, sehingga akan membuat gambar tampak hidup. Tak hanya itu saja, bagi Anda yang ingin berfoto ria dengan menghasilkan gambar yang indah dan menakjubkan, pihak museum telah menyediakan aplikasi khusus untuk melihat efek AR yang tersaji dalam lukisan, sehingga akan membuat foto Anda benar-benar tampak nyata.
- Ice Museum
Selesai berfoto di Trick Eye Museum, dekat dengan lokasi ini, Anda akan berkunjung ke Ice Museum. Apa yang menarik di sini? Di museum ini, Anda akan berasa seperti berada di musim dingin, sehingga sepanas apapun cuaca di luar, Anda tetap akan merasa dingin. Hal tersebut arena suhu di dalam ruangan mencapai 2 hingga 0 derajat Celcius. So, pastikan Anda menggunakan jaket tebal agar tak kedinginan.
- Waktunya Istirahat di hotel Vistacai Hotel Bintang 3
Setelah seharian jalan-jalan di hari kedua, waktunya Anda untuk istirahat, agar esok harinya fresh kembali untuk melanjutkan perjalanan. Nah, Anda akan bermalam di hotel Vistacay, yang merupakan hotel taraf bintang 3 dengan fasilitas yang lengkap dan mewah, dijamin Anda akan berasa tidur di kamar sendiri.
Hari 03: Jeju City Tour
Selamat datang di hari ketiga. Untuk sarapan paginya tentu dari hidangan di Hotel Vistacai. Pastikan Anda sarapan dengan kenyang, agar kuat untuk melanjutkan perjalanan yang panjang di hari ketiga ini. Tempat wisata mana saja yang akan kita kunjungi? Ini dia diantaranya!
- Berkunjung ke Seong-eup Village
Hari ketiga City Tour di Jeju, dimulai dengan berkunjung ke Seong-eup Village. Dimana Seoung-eup Village merupakan sebuah desa di kaki Gunung Hela, yang menyajikan udara dan pemandangan asri khas pulau Jeju. Suasana tradisional khas Jeju ini terlihat di wisata ini adalah Anda akan melihat rumah-rumah penduduk, sekolah, kantor pemerintahan, bahkan reruntuhan yang menggunakan seni arsitektur tradisional. Bahkan, Anda dapat melihat lebih dari 3000 rumah penduduk yang masih menggunakan dinding dari tanah liat dan atap dari jerami. Lebih dari itu, desa di sini benar-benar masih sangat tradisional, karena masyarakatnya tidak menggunakan teknologi dan elektronik sama sekali, yang notabene sekarang ini zaman telah modern.
- Seongsan Sunrise Peak
Masih kurang puas melihat gaya tradisional khas Korea, di Seongsan Sunrise Peak yang menyajikan keindahan menakjubkan ciptaan Tuhan. Yaps, di sini Anda akan melihat kawah hasil dari aktivitas gunung merapi yang telah melakukan aktivitas vulkanik 3 juta tahun lalu.
Bahkan kawah ini juga berbeda dengan kawah pada umumnya, karena kawah ini berada di permukaan air, atau lebih tepatnya jika di Indonesia sama seperti Danau toba. Dengan keindahan inilah, maka UNESCO menobatkan Seongsan Sunrise Peak sebagai warisan dunia yang wajib dikunjungi dan perlu dijaga.
- Teddy Bear Museum
Apakah Anda menyukai boneka Teddy Bear? Maka di sini tempatnya Anda bisa bermain boneka beruang dengan sangat puas. Yaps, Seongsan Sunrise Peak merupakan museum Teddy Bear terbesar dan terlengkap di dunia.
- Mengunjungi Cheonjiyeon Waterfall
Mau bermain basah-basah di air? Kami tentu akan mewujudkannya. Nah, di Cheonjiyeon Waterfall inilah Anda bisa bermain dengan nuansa air terjun yang masih sangat alami. Yaps, di Korea yang maju akan teknologi dan bagus akan penataan kotanya, Anda bisa melihat keindahan alami dari air terjun. Dengan ketinggian 22 m atau 72 kaki, ke dalam kolamnya sekitar 20 meter. Jadi, pastikan Anda bisa berenang ya.
- Kembali ke hotel untuk beristirahat
Setelah seharian berjalan-jalan seharian melihat kehidupan tradisional khas pulau Jeju, saatnya Anda istirahat dan kembali ke Vistacay Hotel yang merupakan hotel bintang 3.
Hari 04 : Jeju – Seoul
Terbangun dari istirahat malam, Anda akan disajikan sarapan pagi dari hotel dengan menu makanan khas Korea. Setelah itu, Anda akan melakukan penerbangan menuju Seoul menggunakan pesawat domestic. Setelah sampai di Seoul Anda akan menuju beberapa tempat wisata yang menarik berikut ini!
- Membuat Kimchi dan Menggunakan Hanbok
Jika berbicara tentang makanan khas Korea, maka akan terlintas kimchi. Nah, pada tour yang kami sediakan ini, Anda akan diberi kesempatan untuk membuat kimchi, makanan khas Korea yang dibuat dari hasil fermentasi sayur sawi putih, sehingga rasanya agar asam dan pedas. Namun, dengan paduan rasa inilah, yang membuat citra rasanya lebih enak. Apalagi bisa dicampur dengan rempah-rempah khas Korea, serta bahan makanan lainnya seperti cabai merah, jahe, kecap ikan, bawang putih, udang krill, cabai merah pedas, serta toping lainnya sesuai selera.
Lebih dari itu, pada kesempatan kali ini, Anda juga akan menggunakan Hanbok yang merupakan pakaian tradisional khas Korea. Ditambah lagi, Anda akan belajar bagaimana cara budidaya rumput laut. Ya, siapa tau setelah Anda pulang dari Jeju bisa bisa budidaya sendiri.
- Nami Island
Yaps, Nami Island tentu tak asing lagi bila Anda sering nonton film Korea. Satu diantara sekian film Korea yang shooting di pulau ini adalah drama Winter Sonata yang dibintangi oleh artis terkenal Chio Ji-woo dan Bae Yong-jun. Tempat wisata ini paling sering dikunjungi ketika musim salju, karena akan membuat suasana semakin romantis.
- Seoul N-Tower
Namsan tower atau Seoul N-Tower merupakan sebuah menara dengan ketinggian 236,7 m. Nah, bila Anda menaiki menara ini, maka bisa melihat kota Seoul yang menakjubkan dan indah. Menariknya lagi, agar Anda bisa naik ke atas, maka bisa naik kereta gantung yang memang telah tersedia di sana. Atau Anda ingin naik ke atas dengan jalan kaki? Di puncak Seoul N-Tower, Anda bisa memasang gembok cinta. Jadi pastikan ikuti tour ini bersama pasangan ya.
- Melewati Cheonggyecheon Stream
Cheonggyecheon Stream merupakan aliran sungai yang jernih dan bersih. Padahal, pada awalnya sungai ini sangat kotor dan merupakan lokasi kumuh banyak penduduk. Kemudian dengan penataan kota yang dilakukan pemerintah, maka sungai ini dibangun agar lebih bersih, bahkan di atas sungai dibangun jalan layang agar memudahkan akses lalu lintas di Korea.
- Dongdaemun
Ingin membawa oleh-oleh ke Indonesia? Maka di sini tempatnya. Dongdaemun sendiri, merupakan pasar tradisional yang sangat terkenal di Korea, bahkan di tahun 2002, pasar ini dijadikan sebagai zona pariwisata. Adapun barang-barang yang bisa Anda temukan di sini seperti sepatu, sutera, pakaian, barang dari kulit, serta perlengkapan kantor.
- Istirahat di CS Premier Hotel
Puas berjalan-jalan dan belanja oleh-oleh, saatnya Anda menuju CS Premier Hotel, yang merupakan hotel bintang 3.
Hari 05: Seoul City Tour
Selamat pagi, di hari kelima ini, Anda akan jalan-jalan ke beberapa tempat indah di Seoul. Sebelumnya, sarapan dulu agar kuat seharian ya.
- Melewati Blue House
Blue House tentu tak asing lagi, karena drama korea sering melakukan shooting di sini. Nah, di sini Anda akan melihat istana keresidenan yang merupakan tempat tinggal presiden dengan gaya arsitek tradisional khas korea.
- Mengunjungi Gyeongbok Palace
Pergi dari Blue House, Anda akan melihat istana terbesar di Korea yakni Gyeongbok Palace. Terletak di bagian utara Seoul, istana ini dibangun ketika masa pemerintahan Dinasti Joseon. Namun sayangnya, di tahun 1592-1598, karena inovasi yang terjadi antara Korea dengan Jepang.
- National Folkfore Museum
Untuk mengetahui tentang sejarah Korea, Anda akan diajak ke National Folkfore Museum yang masih terletak di Gyeongbok Palace. Di sini Anda bisa menyaksikan 4000 artefak sejarah yang menggambarkan masyarakat Korea dalam kehidupan sehari-hari. Di sini, Anda juga bisa melihat dua pameran khusus, perpustakaan, toko souvenir, serta fasilitas anak lainnya.
- Cosmetic Shop
Ingin memiliki wajah bak artis Korea yang mulus? Maka Anda bisa menemukan rahasianya di Cosmetic Shop. Yaps, di Cosmetic Shop ini, merupakan pusat perbelanjaan khusus kosmetik, sehingga Anda bisa menemukan berbagai kosmetik yang Anda butuhkan.
- Amethyst Showcase
Bagi Anda yang menyukai perhiasan, maka Amethyst Showcase ini adalah tempat demo pembuatan berlian dan batu permata. Lebih dari itu, Anda bisa melihat berlian terbaik di dunia, dengan nama Martapura Karsel.
- Ginseng Center
Korea sering juga disebut dengan negara Ginseng, karena negara ini memang mampu menghasilkan ginseng yang sangat besar. Dimana ginseng sendiri memiliki khasiat yang untuk menambah stamina, serta menghangatkan ketika musim dingin.
- Red Pine Shop
Di Red Pine Shop ini, Anda akan menemukan minyak pinus khas Korea yang memiliki manfaat untuk menurunkan kolesterol. Jadi jangan lupa untuk membeli minyak ini, untuk keluarga di rumah yang memiliki riwayat kolesterol tinggi.
- Duty Free Shop
Masih seputar shopping, di Duty Free Shop ini Anda akan menemukan berbagai benda yang bisa dibawa pulang ke Indonesia.
- Shopping di Myeongdong Street
Myengdong Street adalah pusat perbelanjaan yang terbesar di Seoul. Di Myengdong Street ini, Anda akan melihat berbagai departemen store yang menjajakan berbagai merek terkenal atau jika di Indonesia seperti Mall.
- Setelah puas jalan-jalan dan shopping, maka saatnya kembali ke Premier Hotel -hotel bintang 3- untuk istirahat. Karena esok harinya sebelum pulang, Anda masih diajak jalan-jalan dan shopping ke beberapa tempat.
Hari 06: Seoul – Jakarta
Sebelum melanjutkan perjalanan di Seoul, terlebih dahulu sarapan pagi di hotel dengan sajian hidangan khas Korea yang Anda sukai. Kemudian Anda akan diajak berjalan-jalan ke beberapa tempat seperti:
- Songdo Central Park
Di hari ke enam ini, perjalanan pertama adalah menuju Songdo Central Park, sebuah taman umum dengan luas sekitar 41 hektar yang juga memiliki air indah. Bahkan di sini Anda bisa melihat karya seni yang menggunakan arsitektur metalik dari Tei-Bowl.
- Chungha Grocery Shop
Chungha grocery Shop merupakan penutup dari serangkaian liburan di Seoul. Di sini juga menjadi tempat terakhir Anda untuk membeli oleh-oleh untuk dibawa pulang.
- Menuju ke bandara untuk kembali ke Jakarta
Berakhirlah liburan Anda di Korea, kira-kira di malam hari Anda akan melakukan perjalanan pulang ke Indonesia. Jadi, Anda akan malam di pesawat.
Bagaimana? Sangat seru bukan, perjalanan selama 6 hari di Korea? Tentu sayang sekali bila Anda melewatkan kesempatan ini. Yuk sekarang juga lakukan pendaftaran dengan deposit Rp. 5.000.000, dimana keberangkatan minimal 20 Pax yang didampingi Tour Leader. Bila telah melakukan booking dan membatalkan, maka Visa Korea direject dan dikenakan biaya pembatalan oleh Airlines + Hotel Dewasa untuk kamar Twin/ Triple sebesar Rp. 13.700.000
Harga sudah termasuk:
- Tiket International Jakarta-Incheon by Asiana Airlines, Economy termasuk seluruh taxes (Tiket Grup Fixed Date & No Extend)
- Bagasi 23Kg+9Kg atau sesuai dengan ketentuan Airlines
- Domestic Flight dengan Tway Smile atau Jeju air atau setara.
- Akomodasi hotel *3 setaraf (Twin / Triple)
- Transportasi bus Pariwisata & tiket masuk objek wisata
- Acara Tour & makan sesuai program paket tour di atas
- Mineral Water 01 Botol Per hari
- Tour Leader
- FPG Travel Insurance.
Harga termasuk :
- Visa Korea : Rp 750.000/orang
- Tipping Tour Leader, Local Guide, Driver : Rp110.000/Pax/Day(6 hari)
- Tips Porter Hotel, Mini Bar, Laundry, Telp, Kelebihan bagasi, dan lain-lain,
Bagaimana? Sangat murah dan menyenangkan bukan? Jadi, tunggu apalagi, booking sekarang jangan sampai terlewatkan rencana liburan Anda yang mengasyikan ini.
Untuk Pemesanan dan Booking
PAKET TOUR “6D4N SUPER SALE JEJU ISLAND – SEOUL” 2019
Hubungi Team AyoTraveling.co.id
Team Ayotraveling
atau ke Instagram kami di :
https://www.instagram.com/ayotraveling.co.id/