Rumah Stroberi, Wisata Anak Paling Favorit di Bandung
Bandung, selalu menjadi topik utama saat membahas kuliner enak atau pun tempat wisata yang asyik. Jadi tidak heran lagi jika saat weekend apalagi liburan, volume kendaraan di kota Kembang begitu membludak. Tidak sedikit wisatawan luar daerah Bandung yang sengaja memboyong semua anggota keluarganya untuk menikmati kota Bandung. Salah satu tempat wisata yang sangat cocok untuk keluarga adalah Rumah Stroberi. Selintas saat mendengar kata ‘Rumah Stroberi’, mungkin Anda akan menyangka sebuah rumah yang dipenuhi dengan buah stroberi atau rumah yang berbentuk stroberi? Ya tebakan Anda nyaris benar.
Rumah Stroberi ini merupakan sebuah rumah besar yang memiliki kebuh buah stroberi. Rumah stroberi terletak di dataran tinggi Lembang. Dari pusat kota, Anda hanya membutuhkan waktu sekitar 45 menit untuk lokasi. Di tempat wisata ini Anda bisa mengajak anak untuk memetik buah stroberi secara langsung. Tapi jika sebelum menuju lokasi, Anda bisa mengecek terlebih dahulu apakah stroberi di tempat tersebut musim panen atau belum.
Selain memetik buah stroberi secara langsung, tempat ini juga menawarkan suasana yang asri dan menawarkan banyak aktivitas menarik bagi anak seperti berlari-lari di kebun yang luas, bermain ATV, perosotan dan ada juga flying fox mini. Sudah dipastikan jika Anda mengajak buah hati ke tempat ini, mereka akan sangat senang.
Tak hanya menyediakan media menyenangkan bagi anak, Rumah Stroberi pun menyediakan hal khusus yang bisa dinikmati orang tua. Mereka menyuguhkan makanan khas Sunda yakni Nasi Liwet yang begitu menggoda. Apalagi ditambah dengan udara Lembang yang sejuk, selera makan Anda pasti bertambah.
Nasi liwet spesial di Rumah Stroberi ini merupakan nasi liwet yang di masak dalam dandang mini. Nasi liwetnya sendiri sudah berbumbu dan beraroma gosong yang sedap, jadi akan tetap nikmat disantap meski tanpa lauk. Dalam satu porsi Nasi Liwet spesial Anda akan mendapatk satu dandang mini nasi liwet dan aneka lauk pauk seperti ayam goreng yang gurih, aneka lalapan dan tak lupa makanan pelengkap yang selalu tak ketinggalan, sambal. Untuk masalah harga Anda tidak perlu khawatir. Range harganya berkisar dari Rp25.000 hingga Rp50.000.